Hi, Apa kabar? Sudah lama banget
ngga menyapa teman-teman yang sedang Work From Home (WFH) dan melakukan
karantina selama pandemic Covid-19 berlangsung. Semoga teman-teman tetap sehat
selalu ya.
Btw, sejak WFH, aku jadi lumayan
rajin juga untuk merencanakan dan membuat konten. Tapi, terkadang karena WFH, banyak juga nih distraksi yang mengganggu saat
merealisasikan dalam membuat konten. Biar ngga kejadian seperti itu, aku mau
berbagi tips yang aku rangkum untuk teman-teman.
1. Disiplin
Hal ini penting
banget loh, disiplin dalam merencanakan dan membuat konten itu perlu agar tidak
menggeser rencana-rencana teman-teman yang lain dan konten yang teman-teman
buat bisa teman-teman upload sesuai jadwal.
2. Membuat
Tema
Agar teman-teman
tidak bingung saat membuat konten, teman-teman bisa membuat tema konten sesuai
dengan kebutuhan teman-teman. Misalkan, hari senin adalah tema memasak,
kemudian selasa-kecantikan, rabu-kesehatan, kamis-lifestyle, dan seterusnya
disesuaikan dengan minat pembaca konten teman-teman.
3. Menyediakan
tempat/ruang kerja yang nyaman.
Ruang kerja atau
tempat yang nyaman bisa membantu mood teman-teman dalam menyelesaikan konten
atau pekerjaan dengan mudah. Ngga mungkinkan saat karantina begini mengerjakan
konten di workspace atau coffee shop, bisa kena denda kak T^T.
Dari 3 tips singkat ini, yang
paling berpengaruh banget untuk aku adalah tips nomor 3. Karena tanpa mood yang
baik, hasil konten yang aku inginkan kadang kurang memuaskan. Untuk itu, aku
butuh banget melengkapi assesoris dan perlengkapan fashion selain bisa
menaikkan mood juga bisa dijadikan perlengkapan untuk konten.
Tapi, saat ini aku ngga bisa
keluar rumah untuk membeli asesoris dan perlengkapan fashion, mau ngga mau aku
jadi rajin juga berbelanja secara online, dan salah satu tempat belanja online
yang saat ini aku kunjungi adalah mapemall.com.
Terdengar akrab bukan? Ternyata Mapemall
ini bagian dari perusahaan Mitra Adi Perkasa (MAP) yang juga mengeluarkan
voucher MAP yang sering kita gunakan untuk berbelanja di berbagai merchant. Penasaran
kan? Yuk kita kenalan dengan Mapemall.
Mapemall merupakan tempat tempat belanja online barang original di Indonesia yang menyediakan berbagai macam authentic brand dengan kategori fashion dan lifestyle yang menawarkan lebih dari 150 merek internasional yang mencakup berbagai kategori seperti fashion untuk wanita, pria, anak-anak, kecantikan, olahraga, rumah, tempat tinggal, mainan, perjalanan, alat tulis, elektronik & gadget, bekerja sama dengan berbagai merek internasional ternama.
Diluncurkan kembali pada tahun 2018 oleh PT. Gcommerce Digital Asia, Mapemall hadir dengan desain teknologi O2O (online ke offline) yang memudahkan konsumen untuk mengakses berbagai merek yang dipilih dengan fitur-fitur canggih dan mudah, seperti fitur "Pay&Pick" untuk mengambil barang-barang yang dibeli langsung di tempat yang tersedia (toko offline), dan fitur "Milla" sebagai asisten pribadi yang membantu memberikan rekomendasi tentang ukuran dan produk yang tepat yang sesuai dengan karakteristik pembeli.
Dari penjelasan singkat di atas, yuk lanjut ke pengalaman
aku berbelanja online barang original di Mapemall.
Hal pertama-tama yang teman-teman harus lakukan adalah
mendownload aplikasi Mapemall di IOS atau Google playstore. Namun, jika teman-teman
lebih nyaman berbelanja melalui website, teman-teman bisa mengakses Mapemall di
mapemall.com (buat teman-teman yang malas membuka laptop, Mapemall juga
responsive di Hp dengan tampilan mobile phone).
Setelah itu, teman-teman bisa lanjut registrasi akun Mapemall.
Teman-teman bisa membuat akun dengan menggunakan email, akun social media
seperti facebook atau google akun. Setelah teman-teman berhasil mendaftar,
teman-teman akan menuju tampilan home Mapemall.
Pada tampilan home Mapemall, teman-teman bisa memilih
barang-barang yang teman-teman butuhkan sesuai dengan kategori. Berhubung aku
ingin melengkapi asesoris fashion sekaligus menjadikan prop untuk konten, maka
aku For Her dan klik Accessories.
Selanjutnya, aku pilih category, disini terdiri jadi dua
bagian unisex dan woman. Kemudian aku klik filter berdasarkan brand, warna,
discount yang tersedia hingga range harga.
Karena aku sedang mencari asesoris berupa jam tangan,
maka pilihan aku jatuh ke brand Swatch. Seru banget melihat jam tangan dengan
berbagai bentuk, warna dan fungsi, dan aku langsung jatuh cinta ke Swatch
dengan warna gradasi biru muda dan ungu, cantik banget! Selain itu, jam tangan
swatch yang aku pilih ini juga memberikan diskon 20%, makin seneng deh
belanjanya.
Puas memilih dan berbelanja, aku lanjut untuk check out
barang. Di sini uniknya nih teman-teman, berbeda dengan aplikasi belanja online
lainnya, Mapemall adalah aplikasi belanja online yang bisa ambil langsung serta
menyediakan pilihan seperti Home delivery atau Pickup in store.
Karena saat ini banyak mall yang tutup dan sedang dalam
pembatasan wilayah, maka aku pilih home delivery. Teman-teman tinggal
memasukkan alamat tempat tinggal teman-teman (jangan lupa untuk disave ya) dan
memilih metode pengiriman yaitu standard atau express delivery, kemudian save
dan continue.
Selanjutnya, teman-teman melakukan konfirmasi produk.
Kemudian teman-teman bisa melakukan pembayaran. Enaknya nih, jika teman-teman
memiliki kartu keangotaan MAPCLUB, dan melakukan belanja online dengan
authentic brand, maka teman-teman bisa mendapatkan Mapemall gift voucher dengan cara menukarkan MAPCLUB poin dengan benefit Super Double Bonus, artinya poin
yang ditukarkan tersebut bernilai dua kali lipatnya. Oia, promo ini hanya
berlaku hingga akhir juni 2020. Jadi, teman-teman jangan sampai ketinggalan
menggunakan poin teman-teman ya.
Nah itu sedikit tips dan review pengalaman aku berbelanja
online di mapemall.com, jangan lupa juga untuk follow akun instagram Mapemall yaitu @mapemall_com dan @mapemall_shop agar teman-teman ngga ketinggalan info diskon, dan info produk terbaru dari Mapemall.
Sekian cerita aku tentang Mapemall semoga bisa membantu dan memudahkan teman-teman untuk berbelanja ya.
Sekian cerita aku tentang Mapemall semoga bisa membantu dan memudahkan teman-teman untuk berbelanja ya.